a place where i can find my solace

Dinamika Kelompok

Sebagai pekerja, siapa pernah berada dalam situasi ini:

kerja kelompok. masing-masing anggota sudah diberi tugas, karena ada pembagian tugas. mengapa perlu ada pembagian tugas? agar pekerjaan cepat selesai, ada yang mahir topik A maka mengerjakan tugas yang menyangkut A, dst. pemimpin yang membagi tugas tersebut sudah berusaha sebaik mungkin agar adil sama rata dalam membagi beban kerja.
Lalu ada yang duluan selesai mengerjakan tugasnya. Entah karena ybs pandai/berpengalaman sehingga tak perlu waktu lama untuk menyelesaikan atau beban kerjanya ternyata sangat mudah sehingga cepet pekerjaannya. Sementara ada anggota kelompok yang masih berkutat dengan tugasnya. Mungkin karena ybs staminanya rendah (usia, lelah, kurang fit), kurang pandai/kurang pengalaman atau beban kerjanya memang sulit sehingga butuh waktu lebih.

Nah Anda jika berada dalam team tersebut dan sebagai anggota yang kelar duluan, akan melakukan apa? Bantuin teman yang belum selesai agar cepet selesai dan kelompok juga lebih cepat mencapai tujuannya atau membiarkan teman tersebut menyelesaikan sendiri tugasnya, toh tugas sudah dibagi dan semua sepakat. Mengapa harus repot bantuin, ga termasuk dalam job desk. Bantuin kerjaan ybs juga tidak menambah kredit atau gaji saya.

Yang mana?