Avatar

Catatan ingatan

@tadaruscinta-blog

Pengkritik sok tau dan penjamu kata rindu
Avatar

"H-1 sebelum kepulangan ke Jakarta, saya sangat sedih sekali karena esok saya harus kembali ke Jakarta, 3 hari kemarin ketika saya baru pertama kali menginjakan kaki di posco bencana jambu manis pamenangan ini, ternyata belum ada relawan untuk anak anak yg mengatasi trauma healing dan pengajar disini dari pasca gempa. Akhirnya saya memutuskan untuk berbicara kepada kepala dusun (gambar ke dua) untuk memulai sekolah ceria untuk anak anak tk dan sd, anak anak disini sudah lupa tentang pelajaran yg ada, mereka sudah hampir 2 minggu tdk melakukan aktivitas yg seharusnya (belajar) karena sekolah mereka sudah runtuh, dan guru guru disini juga sudah sibuk utk membangun kembali rumah mereka dan mencari bantuan logistik utk bertahan hidup.. . . Saya sedih esok saya harus kembali ke jakarta, para ibu-ibu disini meminta kami untuk tetap tinggal, "bahkan ada yang bilang nanti ibu yg bilang ke orang tua kalian, biar kalian bs tinggal disini, karena anak anak disini sudah sangat senang sekali dengan kaka @vhemajied dan kak rizki , sayang sekali karena pekerjaan dan tanggung jawab yg kami punya, kami harus kembali kembali Kejakarta dan yang sangat membuat saya sedih, kami belum punya relawan untuk melanjutkan tugas kami untuk mengajar anak anak disekolah ceria yang kami bangun. saya sudah kontak teman teman relawan yg ada di posko sekitar, tp posko mereka juga kekurangan tenaga pengajar juga.. . . semoga lusa kami akan mendapatkan bantuan relawan yang akan menjaga tawa dan kecerian anak anak disini tetap merekah .. #relawanlombok #lombokkuatdantegar #relawanlombok

Avatar

"Perkenalkan kakak-kakaku namaku Kania, aku berumur 3 bulan, sekarang aku menderita alergi pada kulit karena dampak posko pengungsian korban gempa. Rumahku berada di dusun medas, desa taman sari kecamatan gunung sari kabupatan lombok barat. Aku memerlukan bantuan uluran tangan kaka kakaku untuk membantu ayah, ibu, dan juga sanak saudaraku di lombok.. . . aku sangat berterimakasih sekecil apapun bantuan kaka kaka akan membuat senyum kecil untuk ayahku, ibuku dan saudara saudaraku si lombok.. . . saat ini kita hanya menerima bantuan berupa uang tunai, yg nanti akan kita belanjakan utk sembako, obat dan susu disini. berhubungan dengan sdh tutupnya kiriman bantuan gratis oleh pihak-pihak jasa kurir dan logistik.. . . bantuan tunai bs anda transfer melalui rek pribadi saya Mandiri 101-00-0589965-1 Atas nama muhammad rizki f Kcp jkt pondok indah . . wa/call : 087774443911 (mohon apabila sudah transfer kirim bukti transfer dan jumlah nominalnya) . . *sekecil apapun bantuannya, saya sangat senang sekali menerima kebaikan dan keiklhasan uluran tangan saudara. terimakasih, update untuk hari ini pukul 11.00 wita , terjadi gempa susulan yang sgt terasa sekali goyangannya(saya juga baru merasakan goyangan gempa sekencang ini seumur hidup saya).. -Semoga Allah senantiasa menjaga saudara saudara kita yg ada di lombok- (di West Nusa Tenggara)

Avatar

"ini gitarlele kesayangan gue, gitar ke-4 gue, kenapa plng gue sayang diantara gitar gw yg lain, karena ini dihadiahin dr orang yg paling spesial buat gue, dikadoin sama bokap waktu ulang tahun ke 25, waktu itu hbs kelar traktir keluarga makan makan di gandaria city, bokap mau beliin parfum buat kadonya, karena gw engg suka sesuatu yg langsung hbs kalo utk kado nanti engg ada kenang kenangannya donk. Jadi minta uangnya aja, hbs itu beliin gitar kecil ini deh yg dr dulu mau gw beli bwt nemenin kalo gw lagi traveling (walaupun terkadang sering ngerasa sayang kalo di bawa ke laut (takut cepet karatan), hahah *anaknya sm barang aja sayang apalagi sama kamu,,eaaaa ... . . difotoin sm fotografer paling kece sejagad alam raya, yg presetnya engg mau gue bayarin @yustinusdavid (di Pulau Kelagian lunik)

Avatar

"Ada dua kata yang selalu dipakai Al Qur’an untuk menyebutkan ibu: “Umm” dan “Walidah”. Kata “umm”, digunakan Al Qur’an untuk menyebutkan sumber yang baik dan suci untuk hal yang besar dan penting dalam hal ini, seperti "Mekah" tempat turunnya wahyu Allah biasa di sebut "Ummul Qura". . . Adapun pemakaian "umm" dalam surat Al- isra dalam Al-quran adalah untuk menyebutkan sesuatu yang menjadi sumber kemuliaan, merupakan simbol pengorbanan, penebusan, kesucian, kejernihan, cinta dan kasih sayang. . . Selain itu banyak pemakain kata "umm" atau "walidah" yang digunakan untuk sesuatu yg baik, suci dan hal hal penting yang baik.. . . Selamat ulang tahun mama, semoga panjang umur dan sehat selalu, semoga berkah, kemulian dan kesucian selalu terlimpah dalam setiap hembusan nafas mama, tetap selalu jadi ibu yang terhebat" "we love you mom"

Avatar

"yuk guys buat kalian yang dikantornya mau outing atau gathring atau liburan bersama teman dan sahabat atau keluarga, percayakan liburan anda bersama rumah kedua travel, kita bakalan kasih pilihan wisata yang menarik sekaligus dengan documentasi yang oke punya" . . jgn lupa follow instagram kita . . untuk kalian yang mau tanya-tanya bisa chat ke sini ya guys : . wa/call : 087774443911 . LINE@ : @rumahkeduatravel . . kami akan senang hati melayani anda

Avatar

"Our new uniform" . . #untukpelayananyanglebihbaik . Ini hal yang paling saya sukai, membangun sesuatu mulai dari awal, merasakan pahit dan asam prosesnya, belajar dari apa yang sudah saya lewati, membuang apa yang buruk mengambil dan mengembangkan mana saja yang baik, memaafkan semuanya yang sudah berlalu, bangkit dan percaya bahwa esok semua akan menjadi lebih baik, semua kerja keras dan peluh keringat tidak akan mengkhianati hasilnya nanti.. . . Mulai dari menemani teman-teman liburan atau saudara yang ingin berlibur, sampai sekarang bisa memanage ratusan orang untuk berlibur, institusi, skpd, perusahaan swasta ataupun PT besar lainnya.. . . Semoga nantinya @rumahkeduatravel akan menjadi pionir yang bisa meremiskan raja raja diluar sana, melesat ke langit seperti roket, tapi tetap menyatu tapak ditanah bumi. "Seperti padi semakin berisi semakin merunduk" . . Kita akan memberikan pelayanan terbaik, untuk customer kita, memberikan kenyamanan dan keramahan dalam perjalanan dan liburan anda, seperti anda berada dirumah sendiri @rumahkeduatravel

Avatar

"Melayani dengan tulus hati dan senyum" . . Banyak orang yang bertanya, "mas kenapa namanya Rumah Kedua ?", saya jawab aja,"iyaa biar nanti bisa ada istri kedua", hahah bercanda deng.. . . Saya memberikan travel yang saya dirikan ini dengan "Rumah Kedua" adalah karena saya ingin, tamu tamu atau para pengguna jasa kita baik itu instansi, keluarga, maupun perorangan bisa merasakan keramahan yang diberikan oleh kita, bukan tentang hubungan antara client tapi juga menciptakan ruang tersendiri bagi pengguna jasa kita agar merasa seperti bagian dari satu keluarga, memberikan pelayanan yang tulus dengan keramahan dan candaan yang kita berikan agar semua merasa seperti dirumahnya sendiri dan itulah tujuan dari kami, membuat tamu kita nyaman seperti berada dirumah sendiri walaupun jauh berada dari rumahnya kami akan berikan rumah kedua untuknya ketika pergi berlibur, rumah yang saya bangun dengan sepenuh hati dan keringat, @rumahkeduatravel (di Pulau Pramuka - Kepulauan Seribu)

Avatar

"Kami jelaskan apa sebenarnya tujuan kami. Kami katakan bahwa kami adalah manusia-manusia yang tidak percaya pada slogan. Patriotisme tidak mungkin tumbuh dari hipokrisi dan slogan-slogan. Seseorang hanya dapat mencintai sesuatu secara sehat kalau ia mengenal obyeknya. Dan mencintai tanah air Indonesia dapat ditumbuhkan dengan mengenal Indonesia bersama rakyatnya dari dekat. Pertumbuhan jiwa yang sehat dari pemuda harus berarti pula pertumbuhan fisik yang sehat. Karena itulah kami naik gunung" . . - Soe Hok Gie-

Avatar

"Setiap anak laki-laki akan menjadi seorang ayah, punggungnya akan menjadi tembok yang kokoh untuk menanggung segala beban moral dan beban ekonomi yang ada, keringatnya akan menjadi sari patih kehidupan, sumber air dalam dahaga dan penawar lapar, tatapannya adalah visi cemerlang, harapan dan mimpi yg selalu di bangun dalam setiap langkah kakinya. Dalam tangannya lah, digantungkan kehidupan serta mimpi-mimpi dari dari mata mungil yang akan tumbuh besar, berkembang dan dewasa menjadi ayah ayah untuk keluarganya nanti, atau menjadi seorang ibu untuk madrasah anaknya nanti" -Ayahku pahlawanku- in frame : bosqu @mdustur.sh

Avatar

"Tanah karo, bagi saya ini tanah seribu gereja, setiap melewati jalan mulai dari masuk brastagi sampai parapat, kalian akan melihat gereja sepanjang jalan, hampir setiap radius 200 meter, kalian akan menemukan gereja lagi, ortodok, protestan, katolik, semua tertanam utuh dalam tanah ini. Perihal sebuah bahasa dimana bumi di pijak disitu langit di junjung. Agama tak pernah lepas dalam satuan elemen sosial. Senang sekali bisa berkunjung di tanah kelahiran suku Batak ini, keras garis muka dan cara bicaranya, tapi lembut nian hatinya"

Avatar

"Seorang guru memanggil murid kinasihnya yang baru saja lulus, untuk memberi wejangan terakhir. "Muridku, di luar sana, di dunia yang pikuk, menjalankan salat 5 waktu dan ibadah lain, kadang tidak ada hubungannya dengan tabiat orang... "Padahal mestinya, makin rajin beribadah, makin lembut perasaannya, makin teduh mukanya, makin jembar hatinya... "Kamu tahu kenapa?" Sang Murid sedikit menegakkan kepalanya, lalu dengan hati-hati dia menjawab, "Kurang ilmu dan kurang khusyuk, Guru..." "Benar. Tapi bisakah kamu memberiku penjelasan yang lebih gamblang?" Sang Murid terdiam. Karena dibiasakan untuk berterus terang, akhirnya dia memilih menggelengkan kepala. "Karena beribadah dianggap sebagai selingan, Nak. Orang-orang bekerja, lalu saat Dhuhur tiba, dia salat. Lima menit. Ingat Tuhan. Kerja lagi. Saat Ashar tiba, dia salat lagi. Ingat Tuhan lagi. Lima menit lagi. Sesaat sesudah tiba di rumah, bedug Magrib mengalun, dia salat lagi. Ingat Tuhan lagi. Lima menit lagi. Begitu seterusnya..." Sang Murid tercenung. "Sementara di sini, kita dibiasakan menghabiskan waktu untuk menunggu dari waktu salat satu ke waktu salat yang lain. Di sini kita terbiasa menahan rindu untuk bersujud. Sehingga waktu antara itu semua, kita pakai untuk bekerja sebagai bagian tak terpisahkan dari kerinduan kita akan sujud. Kita bertani di pagi hari karena kita rindu sujud di kala Dhuhur. Kita mengaji di sore hari karena kita rindu sujud di saat Magrib. Bekerja itulah selingan kita. Bukan beribadah. Mencari rezeki itulah selingan kita. Sebab intinya adalah sujud dan syukur..." "Guru..." air mata Sang Murid mulai menggenang. "Bolehkah saya tinggal di sini lebih lama?" "Tidak, muridku... Sebab Muhammad pun kembali ke bumi. Bima pun keluar dari diri Bima Ruci. Hidup harus dihadapi." Sang Murid kemudian pamit undur diri. "Ingat, muridku... Kegiatan yang lain hanyalah selingan belaka. Jangan ikut yang terbolak-balik. Ibadah dijadikan selingan. Ini berat. Tapi begitulah adanya." Sang Murid mengangguk. ( diambil dari tulisan @puthutea ) (di Lake Toba)

Avatar

"Jika langit adalah tumpah air mata, maka wajahmu adalah rumah duka, peluk haru seperti kasih ibu, suara untuk memanggil aku pulang, pulang ke pelukan"

Avatar

"Ini kali tidak ada yang mencari cinta di antara gudang, rumah tua, pada cerita tiang serta temali. Kapal, perahu tiada berlaut menghembus diri dalam mempercaya mau berpaut Gerimis mempercepat kelam. Ada juga kelepak elang menyinggung muram, desir hari lari berenang menemu bujuk pangkal akanan. Tidak bergerak dan kini tanah dan air tidur hilang ombak Tiada lagi. Aku sendiri. Berjalan menyisir semenanjung, masih pengap harap sekali tiba di ujung dan sekalian selamat jalan dari pantai keempat, sedu penghabisan bisa terdekap. (Senja di Pelabuhan Kecil, Buat Sri Ayati - Chairil Anwar)

Avatar

"Saya tak tahu berapa banyak yang sudah terlewatkan, semuanya terasa sama, seperti semu semata, puluhan pertemuan, puluhan perpisahan, entah yang hadir tak ada yang menorehkan cinta atau luka yang terasa, mungkin Tuhan sedang menyimpannya, menunggu waktu yang telah ditentukannya dan pertemuan yang telah di tetapkan"

You are using an unsupported browser and things might not work as intended. Please make sure you're using the latest version of Chrome, Firefox, Safari, or Edge.